DRAMA KOREA - Drama Korea The Glory season 2 meraih popularitas tinggi di Netflix. Drama Korea The Glory season 2 yang dibintangi Song Hye Kyo puncaki top 10 serial TV non bahasa Inggris di Netflix global.
The Glory season 2 menjadi drama Korea terbaru Maret 2023 yang sangat ditunggu-tunggu. Drama The Glory season 2 melanjutkan cerita Song Hye Kyo sebagai Moon Dong Eun yang melakukan rencana balas dendam.
Moon Dong Eun di drama Korea The Glory season 2 balas dendam pada mereka yang melakukan bully di masa sekolahnya. Cerita ini menjadi reuni Song Hye Kyo dengan penulis Kim Eun Sook usai Descendants of The Sun.
Antusiasme penonton pada drama Korea The Glory season 2 yang semakin seru memberikan popularitas tinggi pada tayangan ini di Netflix. The Glory season 2 puncaki top 10 Netflix global untuk serial TV non bahasa Inggris.
Drama Korea The Glory Season 2 Populer di Netflix
Drama Korea The Glory season 2 tayang perdana pada 10 Maret 2023 dengan merilis 8 episode terbaru di Netflix. Penonton akhirnya melihat aksi Moon Dong Eun yang menuntaskan balas dendamnya.
Tidak kalah populer dari The Glory bagian pertama, drama Korea The Glory season 2 puncaki top 10 Netflix global. Menurut Netflix, drama Korea The Glory season 2 telah ditonton sebanyak 124,46 juta jam dalam satu pekan.
Drama Korea The Glory season 2 memuncaki daftar serial TV non bahasa Inggris terpopuler di 79 negara selama 6-12 Maret 2023 di Netflix. Selamat untuk kesuksesan drama Korea The Glory season 2 di Netflix.
Baca Juga: 7 Film Indonesia Terbaru di Prime Video, Film Horor Qodrat Tayang Hari Ini
Selain Song Hye Kyo, drama Korea The Glory season 2 membuat penonton kagum dengan akting para pemeran pendukungnya. Ada Lee Do Hyun, Lim Ji Yeon, Yum Hye Ran, Park Sung Hoon, Jung Sung Il, dan masih banyak lagi.
Saksikan drama Korea The Glory season 2 di Netflix sebagai rekomendasi tontonan seru pekan ini. Drama Korea The Glory season 2 di Netflix disutradarai oleh Ahn Gil Ho (Happiness, Stranger, Memories of the Alhambra).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News