Hawkeye Tamat, Marvel Rilis Foto-Foto Adegan yang Tidak Muncul di Serial Disney+ Ini

Selasa, 28 Desember 2021 | 16:15 WIB   Penulis: Mega Putri
Hawkeye Tamat, Marvel Rilis Foto-Foto Adegan yang Tidak Muncul di Serial Disney+ Ini

Serial TV Hawkeye produksi Marvel Studios yang tayang di Disney+ merilis foto-foto adegan yang dihapus.


SERIAL TV - Hawkeye telah tamat di Disney+. Serial TV produksi Marvel Studios ini merilis foto dua tokoh utama yang dihapus dari adegan episode terakhirnya. 

Hawkeye merupakan serial TV terbaru di Disney+ usai What If...?. Hawkeye di Disney+ menceritakan kehidupan Clint Barton dua tahun usai peristiwa di Avengers: Endgame

Clint Barton atau Hawkeye (Jeremy Renner) ingin menghabiskan Natal dengan keluarganya. Namun, Clint Barton harus menyelamatkan Kate Bishop (Hailee Steinfeld) yang dikejar kriminal karena memakai kostum Ronin. 

Ronin adalah identitas rahasia yang dipakai Clint Barton saat mengganggu kelompok-kelompok mafia. Clint Barton dan Kate Bishop pun kini dikejar Maya Lopez (Alaqua Cox) dan Tracksuit Mafia. 

Di serial TV Hawkeye, Clint Barton juga harus menghadapi Yelena Belova (Florence Pugh) yang ditugaskan untuk membunuh Hawkeye. Clint terkejut Yelena adalah Black Widow adik Natasha Romanoff. 

Tidak hanya itu, villain lain yaitu Kingpin (Vincent D'Onofrio) dari serial TV Daredevil (Netflix) menjadi ancaman baru bagi Hawkeye. Hawkeye mengenalkan banyak karakter baru di Marvel Cinematic Universe. 

Baca Juga: Hawkeye Tamat, Sederet Serial TV Terbaru Marvel Akan Tayang Tahun 2022 di Disney+

Foto Adegan Hawkeye yang Dihapus

Hawkeye menayangkan episode terakhirnya pada Rabu (22/12) di Disney+. Ternyata, ada beberapa adegan yang dihapus dari episode terakhir serial TV Hawkeye. Cuplikan foto adegan itu dirilis oleh Marvel Studios. 

Hawkeye

Di foto adegan pertama, Marvel Studios menunjukkan Clint Barton dan Kate Bishop yang ada di toko peralatan olahraga. Mereka tampaknya membeli banyak busur panah untuk persiapan pertarungan terakhir. 

Di Marvel Cinematic Universe, Kate Bishop siap menjadi penerus Hawkeye. Adegan itu memperlihatkan Kate Bishop dan Clint Barton usai mereka mengetahui ibu Kate Bishop bekerjasama dengan Kingpin.

Baca Juga: Trailer The Batman Dibintangi Robert Pattinson, Aksi Batman & Catwoman Hadapi Villain  

Hawkeye

Selanjutnya, Marvel Studios juga merilis foto cuplikan adegan Yelena Belova yang tidak muncul di episode terakhir. Yelena berada di toko mainan dengan suasana Natal. 

Di episode terakhir Hawkeye, Yelena akhirnya berhadapan dengan Clint Barton untuk membahas Natasha Romanoff. Nah, tonton aksi mereka selengkapnya di 6 episode serial TV Hawkeye di Disney+.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Terbaru