Film-Film Korea Terbaru di Netflix Bulan Agustus 2022, Asura Tayang Hari Ini

Senin, 15 Agustus 2022 | 15:41 WIB   Penulis: Mega Putri
Film-Film Korea Terbaru di Netflix Bulan Agustus 2022, Asura Tayang Hari Ini

Film Korea terbaru Carter di deretan film Korea yang akan tayang di bioskop bulan Agustus 2022.


FILM - JAKARTA. Netflix siapkan film-film Korea terbaru yang akan tayang di bulan AgustusĀ 2022. Salah satu yang paling menarik perhatian penonton adalah film laga berjudul Carter di Netflix yang dibintangi oleh Joo Won.

Film Carter akan memukau penonton dengan adegan pertarungan, aksi penyelamatan dan pengejaran yang seru. Di sisi lain, ada film Korea terbaru berjudul Seoul Vibe dengan cerita dan nuansa yang sangat berbeda dari Carter.

Seoul Vibe di Netflix akan menampilkan akting bintang populer dan berbakat Yoo Ah In. Nah inilah sinopsis, jadwal tayang, pemeran, dan trailer film-film Korea yang terbaru di Netflix bulan AgustusĀ 2022:

Baca Juga: 7 Drakor Rating Tertinggi di Minggu Kedua Agustus 2022, Alchemy of Souls Tidak Tayang

Film Korea terbaru Carter

Film Carter hadir dengan cerita tentang seorang laki-laki yang terbangun di sebuah kamar dan tidak mengingat apapun tentang dirinya sendiri. Dia kemudian mengikuti perintah dari suara yang muncul di telinganya yang memanggil dia sebagai Carter.

Di film Korea terbaru di Netflix tersebut, Carter akan menunjukkan bagaimana dia menjalankan sebuah misi yang berbahaya untuk menyelamatkan seseorang. Saksikan bagaimana akting Joo Won dalam film Korea genre laga ekstrem yang mengagumkan ini.

Film original Netflix ini juga dibintangi oleh Jung Ha Na, Jung Byungho, Kim Jonghyuk, dan Han Junghee. Film Carter tersebut disutradarai dan ditulis naskahnya oleh Jung Byung dan Jung Byeongsik (The Villainess, Confession of Murder).

Film Korea terbaru Carter tayang mulai 5 Agustus 2022 di Netflix.

Baca Juga: Pengabdi Setan 2: Communion Raih 4,4 Juta Penonton, Sukses Kalahkan Film Pertamanya

Film Korea terbaru Seoul Vibe

Selanjutnya ada film Korea terbaru Seoul Vibe yang mempertemukan Yoo Ah In (Hellbound) dengan bintang muda berbakat Park Joo Hyun (Extracurricular), Lee Kyu Hyung (Hi Bye Mama), Go Kyung Pyo (Reply 1988) hingga Ong Seung Woo (More Than Friends).

Film original Netflix itu membawa cerita tentang sekumpulan orang penggemar otomotif yang ingin mewujudkan impian khas Amerika menjelang digelarnya Olimpiade Seoul tahun 1988. Mereka pun ditawari untuk menjadi mata-mata dengan imbalan yang menggiurkan.

Namun tawaran menarik itu datang bersama dengan bahaya besar dan berbagai konsekuensi saat harus dikejar oleh pihak-pihak tertentu. Adegan-adegan di Seoul Vibe siap memanjakan penonton dengan suasana Seoul tahun 1980-an hingga aksi balapan yang seru.

Film Korea terbaru Seoul Vibe akan tayang mulai 26 Agustus 2022 di Netflix.

Baca Juga: Jadwal Tayang KKN di Desa Penari & 2 Film Indonesia Lainnya di Disney+ Bulan Agustus

Film Asura: The City of Madness

Satu lagi film Korea yang siap tayang di Netflix bulan Agustus. Tidak kalah bertabur bintang populer dari film-film Korea sebelumnya, Asura: The City of Madness dibintangi oleh Jung Woo Sung (Steel Rain) hingga Hwang Jung Min (Deliver Us From Evil) dan Joo Ji Hoon (Kingdom).

Film Korea genre laga dan noir yang dirilis pada tahun 2016 tersebut mengisahkan seorang detektif yang terjebak pada situasi sulit. Dia menghadapi walikota yang korupsi dan seorang jaksa yang ingin mengungkap kejahatan politik.

Asura: The City of Madness siap menunjukkan ketegangan dalam aksi penembakan, pengkhianatan, situasi berbahaya hingga perkelahian. Film Korea di Netflix ini disutradarai sekaligus ditulis oleh Kim Sung Su (City of The Rising Sun).

Film Asura: The City of Madness akan tayang mulai 15 Agustus 2022 di Netflix.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri

Terbaru