5 Film Horor Indonesia Terbaru di Bioskop Januari 2026, Ini Sinopsisnya

Selasa, 13 Januari 2026 | 17:03 WIB
5 Film Horor Indonesia Terbaru di Bioskop Januari 2026, Ini Sinopsisnya

5 Film Horor Indonesia Terbaru di Bioskop Januari 2026, Ini Sinopsisnya.


Sumber: Cinema XXI  | Editor: Mega Putri

KONTAN.CO.ID - Ada 5 film horor Indonesia terbaru di bioskop bulan Januari 2026. Ada Kuyank hingga Malam 3 Yasinan, simak sinopsis film horor terbaru ini.

Bioskop Indonesia tidak hanya menyiapkan film-film dari luar negeri saja di bulan Januari tahun 2026 ini.

Bioskop Indonesia juga siap diramaikan oleh banyak film horor, genre yang sangat disukai penonton di Indonesia.

Berikut 5 film horor Indonesia terbaru di bioskop bulan Januari 2026 beserta sinopsis, pemeran, dan jadwal tayang.

Baca Juga: Sinopsis No Tail To Tell & Link Nonton, Drakor Baru Netflix Januari 2026

Malam 3 Yasinan

Malam 3 Yasinan

Malam 3 Yasinan adalah film horor terbaru dari sutradara Yannie Sukarya yang dibintangi Shalom Razade dan Wulan Guritno.

Dikutip dari Cinema XXI (m.21cineplex.com), film ini menceritakan Samira yang terkejut dengan kematian saudara kembarnya.

Samira akhirnya pulang setelah selama ini merantau karena lelah dengan tuntutan keluarga dan konflik warisan.

Di malam pertama yasinan saudaranya, terjadi teror yang mengerikan dan mengungkap rahasia keluarga besar mereka.

Film Malam 3 Yasinan tayang mulai 8 Januari 2026 di bioskop.

Baca Juga: 6 Film Indonesia Terbaru di Bioskop Januari 2026, Horor Hingga Perselingkuhan

Alas Roban

Alas Roban

Alas Roban menjadi salah satu film horor Indonesia terbaru yang dinantikan di bioskop bulan Januari 2026 ini.

Film Alas Roban menceritakan seorang ibu tunggal yang hidup keterbatasan di Pekalongan. Dia diterima kerja di Semarang.

Saat perjalanan ke Semarang bersama anaknya yang memiliki keterbatasan penglihatan, bus mereka mogok di dekat Alas Roban.

Sejak saat itu sang anak mulai bisa merasakan hal misterius dan mendengar suara-suara asing menjelang malam keramat tiba.

Film horor Alas Roban akan tayang mulai tanggal 15 Januari 2026 di bioskop.

Tonton: Prabowo: Saya Lebih Hormat ke Pemulung Dibanding Orang Pintar tapi Curi Uang Rakyat

Penunggu Rumah: Buto Ijo

Penunggu Rumah: Buto Ijo

Dikutip dari Cinema XXI, film ini merupakan adaptasi bebas dari dongeng Timun Mas yang menjadi horor modern.

Film Penunggu Rumah: Buto Ijo menceritakan seorang ibu dan anaknya yang mengalami gangguan di rumah mereka.

Dia meminta bantuan mantan kekasihnya yang membuat konten horor dan temannya yang bisa berkomunikasi dengan makhluk halus.

Saksikan apa yang diinginkan makhluk besar buto ijo tersebut di rumahnya dalam film horor Penunggu Rumah: Buto Ijo.

Film Penunggu Rumah: Buto Ijo yang dibintangi Celine Evangelista tayang mulai 15 Januari 2026.

Baca Juga: 5 Film Indonesia Terbaru di Netflix Bulan Januari 2026, Genre Non Horor

Sengkolo Petaka Satu Suro

Sengkolo Petaka Satu Suro

Sengkolo Petaka Satu Suro merupakan film karya sutradara Deni Saputra yang dibintangi Aulia Sarah dan Agla Artalidia.

Film horor Indonesia ini mengisahkan teror yang dialami para ibu hamil yang membuat suasana desa menjadi mencekam.

Di film horor Sengkolo Petaka Satu Suro, warga semakin marah merasakan situasi yang mencekam menjelang malam satu suro.

Film horor Sengkolo Petaka Satu Suro akan tayang mulai 22 Januari 2026 di bioskop.

Baca Juga: Agak Laen: Menyala Pantiku Raih 10,5 Juta Penonton, Cetak Rekor Apa Saja?

Kuyank

Kuyank

Satu lagi film horor Indonesia terbaru di bulan Januari 2026 yang menarik yaitu Kuyank dibintangi Rio Dewanto dan Putri Intan Kasela.

Melansir Cinema XXI, film horor ini menyiapkan cerita cinta Rusmiati dan Badri yang harus pisah karena adat dan ramalan buruk.

Rusmiati yang tidak terima dengan keadaan akhirnya mencari jalan pintas ilmu hitam ajian kuyang hingga meneror banyak orang.

Saksikan akhir kisah cinta mereka dalam film horor Kuyank yang tayang mulai 29 Januari 2026 di bioskop.

Itulah daftar film horor Indonesia terbaru yang akan tayang di bulan Januari tahu 2026 ini.

 

Selanjutnya: Mengenal Iranan Rial: Mata Uang Iran yang Kini Sentuh Nilai Tukar 0 Euro

Menarik Dibaca: Promo Hypermart Beli Banyak Lebih Hemat 9-15 Januari 2026, Detergent Beli 1 Gratis 1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Terbaru